WABUP KUPANG RESMIKAN JARINGAN LISTRIK DESA di DESA NAETAE

   
Ngetrend    2022-12-22  21:56:27

gambar


Bertempat di Kantor Desa Naetae Kecamatan Fatuleu Barat, Rabu, (21/12/2022), Wabup Kupang Jerry Manafe meresmikan penyalaan perdana jaringan listrik desa, yang merupakan kerja sama Pemkab Kupang dengan PT. PLN (Persero) Kupang.
Wabup Kupang dalam sambutannya mengatakan "Ini merupakan suatu anugerah bagi Kecamatan Fatuleu Barat khususnya di desa Naetae yang sejak 77 tahun bergumul untuk mendapatkan arus listrik disini. Harus diakui jika PT. PLN (Persero) Kupang lebih mementingkan layanan dari pada keuntungan. Itulah sebabnya Pemkab Kupang terus mendukung PT. PLN (Persero) Kupang dalam proses pengerjaan aliran listrik". Saya berharap agar para Camat dan jajarannya menghimbau masyarakat desa untuk segera memasang listrik dirumah masing-masing. Tidak hanya itu, dirinya juga mengingatkan masyarakat desa Naetae agar tidak bermain-main dengan aliran listrik. "Masalah listrik, harus diperhatikan baik-baik. Manfaatkan arus listrik seefisien mungkin. Jika ada kendala segera hubungi pihak PLN."
Jerry Manafe mengatakan bahwa dari 5 desa yang ada di Kec. Fatuleu Barat, masih ada dua desa yang belum memiliki listrik, namun sudah dalam masa pengerjaan. "Memang sebagai pihak Pemerintah, perlu memperhatikan hal ini. Karena itu, Saya selalu turun ke desa untuk melihat persoalan ini, seperti halnya di beberapa desa yang ada di Amfoang juga harus segera di pasang aliran listrik. Sudah di survey namun ada beberapa kendala di daerah sekitar hutan. Mudah-mudahan sudah bisa ditanggulangi", jelasnya. 
Dirinya juga berharap, Kabupaten Kupang bisa menguntungkan PT. PLN (Persero) Kupang. "Desa Naetae harus bersyukur dan menjaga agar tidak ada korban karena arus listrik. Terima kasih untuk PT. PLN (Persero) Kupang yang sudah membantu Pemerintah Kabupaten Kupang khususnya di desa Naetae. Semoga dua desa yakni desa Nuataus dan Tuakau secepatnya juga bisa menikmati listrik. Atas nama pribadi dan Pemerintah, Saya mengucapkan selamat memasuki perayaan Natal 2022 dan Tahun Baru 2023 sebagai tahun harapan, anugerah dan berkat bagi kita semua".
Sementara General Manager PT. PLN (Persero) Prop. NTT Fintje Lumembang mengatakan, untuk listrik desa, kita tidak melihat untung ruginya, karena hal yang diutamakan adalah pelayanan. Paling lambat, 3 bulan ke depan, dua desa di Kec. Fatuleu Barat yang belum dialiri listrik, sudah bisa dibangun, ini hanya karena kendala material. Kami harap, dengan hadirnya listrik di desa ini, tidak hanya digunakan untuk penerangan tapi bisa bermanfaat bagi pendidikan anak-anak, mengolah hasil lahan serta menenun.
Fintje Lumembang mengingatkan, listrik membawa kenyamanan bagi masyarakat namun bisa menjadi lawan saat salah menggunakan aliran listrik. Dia berharap, apabila 

Sumber : Dinas Kominfo Kab. Kupang